Prakata


Dan jika aku meninggal nanti, jangan ingat aku kecuali atas apa yang kupikirkan semasa hidup. Pikiran semasa hidupku adalah apa yang tertulis di blog ini, walau tidak semuanya. [sumber]

Itu adalah kutipan yang diambil dari kanal Prakata ngayalngalorngidul.wordpress.com.

Blog ngayalngalorngidul.com ini adalah perpanjangan dari ngayalngalorngidul.wordpress.com. Saya berhenti menulis di WordPress bukan karena apa-apa kecuali masalah domain blog (non hosting). Di Blogspot bisa menggunakan nama domain yang dibeli sendiri, sedangkan di Wordpress harus menggunakan nama domain yang dibeli melalui WordPress.

Berhubung ada perpindahan dari WordPress ke Blogspot, maka saya pikir ada baiknya juga jika ada pembaruan Prakata-nya.

Blog ini dibuat sebagai wujud dari rasa muak terhadap dogma.

Itu adalah kutipan yang diambil dari "About Me"-nya ngayalngalorngidul.wordpress.com.

Awalnya demikian. Ngayal Ngalor Ngidul dibuat sebagai wujud dari rasa muak terhadap dogma. Dogma yang beredar di masyarakat dicoba "dilawan" dengan menyajikan hasil pemikiran logika, tapi dengan metode pemikiran ngayal ngalor ngidul. Sebuah metode pemikiran yang takkan diajarkan oleh guru manapun.

Akhirnya, saya mengingatkan kepada pembaca untuk berwaspada. Walaupun semua yang tertulis di sini menggunakan referensi jelas dan justifikasi yang bisa diandalkan, tapi tulisannya belum tentu fakta dan belum tentu benar karena yang ditulis di sini merupakan murni hasil dari pengkhayalan kesana-kemari tak tentu arahnya. Jika benar jangan dipuji. Jika salah jangan dicaci.

-Salam ngalor ngidul-